Latihan Beban Selama Bulan Puasa Ramadhan

Selama bulan puasa Ramadhan, bagi yang menjalankan ibadah puasa, sebaiknya latihan beban tetap dilakukan untuk mempertahankan sebanyak mungkin massa dan kemampuan otot yang telah dicapai selama ini.

Dalam proses pembentukan otot, sel-sel otot bertambah banyak dan atau membesar dan menjadi lebih kuat karena berusaha beradaptasi dengan kerja/pembebanan pada saat latihan. Semakin berat kerjanya, semakin besar rangsangan yang didapat oleh sel otot tersebut dan semakin banyak nutrisi yang akan diantarkan ke sel otot tersebut untuk menunjang proses perkembangannya. Sebaliknya, jika semakin ringan kerja yang dilakukan oleh otot, maka nutrisi yang masuk pun akan lebih sedikit. Otot akan menyesuaikan ukuran dan kemampuannya sesuai dengan kerja yang dilakukan. Baca lebih lanjut

Tips Latihan Beban Untuk Pembentukan Otot Pantat / Bokong

butt1 Ingin pantat lebih berisi? Ini ada tips latihan beban untuk pembentukan otot pantat / bokong yang bisa dicoba. Dibawah Ini merupakan 5 latihan terbaik yang dapat dilakukan untuk melatih otot pantat. 4 gerakan pertama, yang merupakan gerakan dasar untuk latihan kaki, akan menjamin pantat menjadi lebih besar dan padat, sementara gerakan terakhir lebih ditujukan untuk memaksimalkan pembentukannya.

Baca lebih lanjut

Tips Latihan Beban Untuk Melebarkan Bahu Agar Badan Lebih Terlihat Berbentuk V Shaped

Ada pertanyaan nih tentang fitness. Pertanyaannya adalah sebagai berikut:
Bung,ane kan pemula fitness nih..Alasan ane ikut gym karene ane ge ngrasa pede. Badanku agak berlemak,perut agak buncit, terus ditambah pundaku yg terlihat sempit yg hampir rata antara pundak dengan pantat..Latian apayg harus aq jalani! Trus makanan yang wajib apa! Tolong kasih tipsnya ya.. Terutama untuk melebarkan pundak supaya membentuk huruf V bukan huruf A, terimakasih bung.

Disini aku akan coba kasih tips latihan beban untuk melebarkan bahu agar badan lebih terlihat berbentuk V shaped ya. Agar badan lebih terlihat berbentuk V shaped yang diperlukan adalah otot bahu dan punggung yang lebar.

Baca lebih lanjut

Tips Latihan Beban Untuk Memaksimalkan Proses Pembentukan Otot

Dalam proses pembentukan otot, ada beberapa hal yang mempengaruhinya, antara lain adalah efektifitas latihan untuk merangsang perkembangan otot, kualitas makanan yang dikonsumsi, dan kualitas tidur yang baik. Disini akan coba diberikan beberapa tips untuk memaksimalkan/mengefektifkan latihan beban yang dilakukan ya.

1. Cobalah untuk fokus pada latihan dengan beban sedang dengan rentang repetisi maksimal (pengulangan gerakan) 8-12 reps.

Baca lebih lanjut

Tips Menghitung Beban Maksimal Pada Latihan Beban

Sebenernya untuk proses pembentukan badan, dapat mengangkat beban maksimal dengan repetisi 1-2 kali adalah hal yang tidak perlu, karena tidak akan merangsang otot untuk berkembang lebih besar, hanya akan membuat tenaga lebih besar. Untuk merangsang pembentukan/pembesaran otot diperlukan repetisi/pengulangan gerakan antara 8-12 kali, sementara repetisi 1-4 kali dengan beban maksimal lebih ditujukan untuk pengembangan kekuatan otot.
Baca lebih lanjut